Tips Trik Android Baru

15 Cara Menghemat Baterai Android 100% Ampuh Tanpa Root

AndroidBaru.info – Meski tanpa root, anda bisa melakukan berbagai cara menghemat baterai Android yang terbukti ampuh untuk mengurangi penggunaan daya ponsel pintar anda. Memang benar, saat Android sudah rooted, anda akan lebih leluasa untuk melakukan tweak pada sistem, namun risiko yang timbul khususnya bagi pemula sangatlah besar. Bisa-bisa, HP kesayangan anda mati total. Tentu tidak mau ‘kan?

Nah, daripada melakukan hal yang beresiko besar, ada baiknya anda ikuti tutorial cara menghemat baterai Android tanpa root yang 100% ampuh terbukti bekerja dengan baik dan efisien. Selain tidak perlu akses root, trik hemat batere Android ini juga tanpa aplikasi penghemat baterai, jadi lebih ekonomis bukan?

Cara Menghemat Baterai Android Terbaru Tanpa Root

Tidak perlu dijelaskan secara panjang-lebar, inilah beberapa langkah mudah menghemat daya baterai HP Android anda dengan cepat dan efisien:

Trik Cara Menghemat Baterai Android Tanpa Root

  1. Kurangi tingkat kecerahan layar Android (brightness).
  2. Atur waktu tidur lebih cepat (stand-by time; time out), atau dikenal dengan berapa detik waktu layar akan mati otomatis.
  3. Kurangi volume suara, dan matikan mode getar (vibrate). Pertimbangkan juga untuk Menghilangkan Suara dan Getar Saat Mengetik di Android.
  4. Selalu mematikan Bluetooth setelah menggunakannya.
  5. Matikan Wifi saat menggunakan data seluler, dan matikan data seluler saat memakai koneksi wifi hotspot.
  6. Aktifkan hanya 2G atau GSM Data, atau hanya aktifkan koneksi data cepat (3G; HSDPA; 4G/LTE) hanya saat men-download file atau update aplikasi di Play Store.
  7. Matikan GPS lokasi jika memang tidak diperlukan.
  8. Periksa bagian Berbagi Hotspot Portabel, atau Penambatan Wifi. Jika tidak sedang digunakan, selalu matikan.
  9. Hindarkan memasang berbagai widget di bagian layar awal (Homescreen). Pertimbangkan juga untuk menggunakan Tema Android yang Ringan.
  10. Benar-benar tutup aplikasi setelah digunakan, jangan menekan tombol Home untuk menutup aplikasi, tapi gunakan tombol Kembali (Back).
  11. Matikan semua koneksi internet saat anda ingin offline, misalnya hanya ingin menerima SMS dan Panggilan telpon saja, maka matikan Data dan Wifi.
  12. Gunakan Mode Pesawat saat tidak ingin diganggu.
  13. Hindarkan menggunakan aplikasi penghemat baterai apapun.
  14. Isi ulang baterai Android sampai benar-benar penuh 100%, sebaiknya dalam kondisi dimatikan.
  15. Cobalah untuk melakukan kalibrasi baterai Android.
Lihat Juga:

Dengan mengikuti tutorial cara menghemat baterai Android yang sederhana seperti di atas, saya rasa daya baterai anda akan lebih hemat dibandingkan sebelumnya. Cara di atas bahkan sama sekali tidak membutuhkan aplikasi bantu, dan tanpa root sekalipun.

Jika Anda memiliki pertanyaan atau komentar untuk 15 Cara Menghemat Baterai Android 100% Ampuh Tanpa Root silakan tulis melalui Formulir Kontak. Harap diperhatikan bahwa pesan akan direspon dalam 24-48 jam.