Cara Merubah PNG/JPG ke JPEG di Android Cuma Semenit
AndroidBaru.info – Artikel cara merubah png / jpg ke jpeg di Android ini mungkin dapat membantu anda. Saat info ini ditulis, salah satu persyaratan mendaftar CPNS adalah mengunggah dokumen dalam format gambar foto .jpeg.
Pada umumnya, hasil foto akan memiliki ekstensi file .jpg atau bahkan malah .png. Sehingga sistem website SSCN BKN milik pemerintah pusat akan menolak unggahan data anda.
Oleh karenanya, kita harus mengkonversi atau mengubah file jpg menjadi jpeg tersebut sebelum di-upload.
Cara Merubah PNG/JPG ke JPEG di Android Terbaru
Langkah mudah mengubah file foto png atau jpg menjadi jpeg lewat HP Android langsung:
- Pasang dulu aplikasi JPEG/PNG File Converter dari Play Store.
- Buka aplikasi bernama JPEG=PNG di Android anda.
- Di layar tekan tulisan Load a photo dan izinkan mengakses media file.
- Pilihlah gambar atau foto yang ingin dirubah ke .jpeg – Buka.
- Langsung saja tekan tombol Save as JPEG (.jpeg).
- Tunggu proses convert foto sampai 100% sukses.
Berikut contoh hasil info detail foto yang baru saja admin ubah ke format .jpeg:
Orang lain juga membaca ini:
- Cara Mengubah Ukuran Foto menjadi <200 KB di Android
- Cara Mengubah File JPG/JPEG ke PDF di Android
- Cara Membuat File Zip di Android (Compress ZIP/RAR).