Tips Trik Android Baru
Cara Mengatasi Error 502 Bad Gateway Android

Cara Mengatasi 502 Bad Gateway di Android

AndroidBaru.info – Pesan kesalahan atau error ketika membuka suatu situs web ataupun aplikasi dan game di HP Android cukup beragam. Mungkin yang paling sering terjadi adalah Error 502 atau Bad Gateway di browser Android. Selain itu, terkadang saat anda ingin membuka info dari aplikasi atau permainan juga kadang muncul tulisan “502 Bad Gateway Nginx“. Sebenarnya apa penyebabnya dan bagaimana cara mengatasi error 502 Bad Gateway di Android ini?

Mari simak artikel selengkapnya berikut ini untuk memperbaiki kesalahan 502 Bad Gateway Android.

Cara Mengatasi Error 502 Bad Gateway Android

Pada dasarnya error kode 502 sumbernya dari sisi server, baik server website, server game ataupun server aplikasi online. Artinya ketika anda mendapati pesan kesalahan 502 berarti permintaan anda untuk mengakses informasi sebenarnya sudah diterima oleh server. Akan tetapi, sisi server menolak untuk memberikan informasi yang anda mau, sehingga muncul error Bad Gateway ini.

Cara Mengatasi 502 Bad Gateway di Android Tanpa Root

Untuk cara mengatasinya sebenernya cukup mudah, dan bisa dilakukan sendiri lewat Android, seperti:

Refresh

Lakukan muat ulang halaman yang mengalami Bad Gateway selama beberapa kali. Hal ini dilakukan karena bisa saja laman yang anda akses sedang overload atau sibuk.

Hapus Cache Android

Jika anda mendapatkan error 502 Bad Gateway atau semacamnya di dalam aplikasi browser seperti Chrome, Firefox, Opera, UC Browser, dll. Silakan anda hapus cache browser. Cobalah mencarinya di menu Setelan, lalu temukan menu Privasi dan Hapus data browsing.

Lain lagi kalau anda memperoleh kesalahan 502 di layar aplikasi atau games, maka anda bisa menghapus cache atau file sampah pada aplikasi / permainan yang ada di Android. Untuk memudahkan, gunakan saja Aplikasi Pembersih Cache Android.

Restart

Ada beberapa hal yang diperlukan dalam artian “restart” ini, yakni:

  • Tutup paksa aplikasi / game yang muncul error 502.
  • Matikan koneksi internet, misalnya data atau wifi.
  • Matikan dan nyalakan ulang perangkat Android.

Ganti Koneksi

Langkah terakhir, jika dari kesemua trik di atas belum jua berhasil. Jika memang hal ini anda anggap penting, cobalah untuk mengganti koneksi internet anda.

Artinya, sebagai contoh jika sebelumnya anda menggunakan koneksi wifi, coba sekarang pakai kuota data untuk terhubung ke internet. Begitu pun sebaliknya.

Server Down

Ini hanya tambahan informasi, bukan tambahan tips. Setelah tidak ada solusi yang mampu memperbaiki error bad gateway di Android, jangan buru-buru menyalahkan dari sisi anda.

Seperti di tuliskan diawal, error 502 ini sumber terbesarnya adalah dari segi server. Oleh karena itu, ada kemungkinan server yang anda buka memang benar-benar sedang turun / down dan tidak mampu menerima request dari sisi anda.

Sebagai tambahan info lagi, berikut beberapa variasi kode error 502 di Android yang umum muncul di layar:

  • 502 Bad Gateway & 502 Bad Gateway Nginx.
  • HTTP Error 502 – Bad Gateway.
  • 502 Proxy Error.
  • Error 502.
  • HTTP 502.
  • 502 Service Temporarily Overloaded.
  • That’s an error. The server encountered a temporary error and could not complete your request. Please try again in 30 seconds. That’s all we know.
  • 502 Server Error: The server encountered a temporary error and could not complete your request.
  • 502 Server Error.
  • 502 – Web server received an invalid response while acting as a gateway or proxy server. There is a problem with the page you are looking for, and it cannot be displayed. When the web server (while acting as a gateway or proxy) contacted the upstream content server, it received an invalid response from the content server.
  • Blank screen atau Layar Putih Kosong.

Semoga artikel jenis-jenis, penyebab dan cara mengatasi 502 Bad Gateway di HP Android berguna bagi anda yang membutuhkan. Share jika anda terbantu dengan artikel ini.

Jika Anda memiliki pertanyaan atau komentar untuk Cara Mengatasi 502 Bad Gateway di Android silakan tulis melalui Formulir Kontak. Harap diperhatikan bahwa pesan akan direspon dalam 24-48 jam.