Tips Trik Android Baru
Cara Download dan Simpan Video Facebook di Android Gratis Tanpa APK

Cara Menyimpan Video dari Facebook tanpa Aplikasi di Android

AndroidBaru.info – Buat anda yang bingung bagaimana cara menyimpan video dari Facebook tanpa aplikasi di Android. Mungkin karena memori HP pas-pasan atau tidak mau menambah berat, bisa simak artikel ini sampai usai ya.

Kali ini admin akan memberikan tutorial cara download video Facebook di HP Android tanpa aplikasi.

Dengan demikian anda bisa langsung mengunduh dan simpan video FB ke galeri HP Android dengan lebih mudah dan efisien.

Baca juga: Cara Download Video LIVE Facebook di Android

Karena tidak pakai acara instal aplikasi lain apapun, maka diperlukan situs Facebook Video Downloader.

Cara Menyimpan Video dari Facebook tanpa Aplikasi di Android

Tanpa harus pasang aplikasi Android lagi, berikut cara download dan save video Facebook dengan HP anda:

1. Pertama silakan anda cari dulu status video di Facebook, tekan menu 3-titik lalu pilih Salin Tautan.

Cara download Video FB dengan cara salin tautan

2. Sekarang langsung klik browser untuk membuka situs ini: www.getfvid.com

3. Tekan dan tahan jari anda ke kolom URL, lalu Tempel atau Paste agar tautan video FB muncul di kolom.

Cara Menyimpan Video dari Facebook tanpa Aplikasi di Android

4. Tekanlah tombol DOWNLOAD kemudian pilih format video misalnya Download In Normal Quality, jangan MP3.

Cara Download Video dari Facebook lewat HP Android tanpa Aplikasi Bantu

5. Secara otomatis proses download video FB akan berjalan dan tersimpan di memori atau galeri HP Androidnya.

Baca juga artikel Cara Download Video di Twitter di Hp Android.

Cukup mudah bukan? Sesimpel itulah cara download dan simpan video dari Facebook tanpa aplikasi dengan Android.

Apabila Anda memiliki pertanyaan atau komentar untuk Cara Menyimpan Video dari Facebook tanpa Aplikasi di Android silakan tulis melalui Formulir Kontak. Harap diperhatikan bahwa pesan Anda akan direspon secepat-cepatnya dalam 24-48 jam.